Babinsa Raas Mengecek Langsung Kesiapan Tempat Isoter di Puskesmas

    Babinsa Raas Mengecek Langsung Kesiapan Tempat Isoter di Puskesmas

    SUMENEP – Babinsa Koramil /0827/21 Raas Serka Didik Gatot di dampingi Nakes melakukan pengecekan kesiapan tempat Isolasi  Terpusat (Isoter) Covid-19 di Puskesmas, Kecamataan Raas, Kabupaten Sumenep. Senin (03/01/2022) 

    Pihaknya bersama nakes memastikan langsung  tempat Isolasi Terpusat (Isoter) yang layak ditempati, sebagai antipasi warga yang terpapar pandemi Covid-19. 

    Adapun hasil dari pengecekan tersebut yang tersedia di tempat isoter mulai dari obat-obatan, ruangan isolasi kapasitas 2 ruangan, Ketersediaan oksigen diantaranya Tabung Besar sebanyak 16 unit dan Tabung kecil sebanyak 3 unit. 

    Selain segi kenyamanan dan kelayakan Babinsa Serka Didik Gatot juga melakukan pengecekan terhadap segi keamanan dan ketertiban tempat isoter tersebut.

    "Peninjauan ini merupakan Instruksi langsung dari Komando Atas sebagai antisipasi adanya warga yang terpapar covid-19 apalagi dengan adanya varian baru seperti omicron, " jelasnya. Pihaknya juga melakukan koordinasi dengan tiga pilar di Kecamatan Raas, sebagai antipasi untuk rutin melakukan testing, traching dan treatment atau 3T terhadap warga yang baru datang dari daerah lain seperti di pelabuhan tempat bersandarnya kapal sebagai pencegahan masuknya covid varian baru. 

    "Ketika bersama instansi terkait akan terus berkoordinasi untukbmelakukan tracing atau penelusuran kontak erat dengan warga yang baru datang dari tempat lain misal seperti di pelabuhan, misal dengan melakukan swab antigen, antisipasi masuknya covid varian baru” tambahnya. 

    Meski demikian, Babinsa Serka Didik Gatot menyikapi dinamika atau perkembangan pandemi sekarang dengan adanya covid varian baru seperti omicron yang sudah masuk ke wilayah Jawa Timur. Untuk itu pihaknya bersama tiga pilar di Kecamatan Raas terus mengimbau warganya untuk tetap mematuhi adanya protokol kesehatan.

    KODIM 0827 SUMENEP

    KODIM 0827 SUMENEP

    Artikel Sebelumnya

    Dengan Cara Jemput Bola Babinsa Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0827/Sumenep Jalin Silaturahmi dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolres Sumenep Lepas Personel BKO Pengamanan Pilkada di Kepulauan Masalembu
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami